Peringati Hari Kesehatan Nasional ke-59, Lapstrinuka Ikuti Webinar Bapelkes Semarang

    Peringati Hari Kesehatan Nasional ke-59, Lapstrinuka Ikuti Webinar Bapelkes Semarang

    Cilacap - Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke-59 yang jatuh pada tanggal 12 November 2023, Bapelkes Semarang menyelenggarakan kegiatan webinar dengan tema “Implementasi UU No. 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan & UU No. 20 Tahun 2023 tentang ASN dalam upaya Peningkatan Kompetensi SDM Kesehatan di Era Kemenkes Corporate University". Sabtu (18/11/23). Staff perawatan Lapas Terbuka Nusakambangan turut mengikuti kegiatan tersebut secara virtual.

    Kegiatan dibuka oleh Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan drg. Arianti Anaya, MKM. Beliau menyampaikan bahwa webinar ini diselenggarakan dengan tujuan agar seluruh SDM tenaga kesehatan mampu bertransformasi dalam mewujudkan pelayanan kesehatan yang lebih baik.

    Berdasarkan UU Nomor 17 tahun 2023 tentang Kesehatan disebutkan bahwa setiap SDM kesehatan harus memiliki kompetensi dalam memberikan pelayanan kesehatan untuk mencapai mutu pelayanan Kesehatan yang aman, bermutu, dan harus terjangkau bagi masyarakat.

    Diharapkan setelah dilaksanakannya webinar ini, SDM Kesehatan dapat mengimplementasikan seluruh tahapan pembelajaran yang ada di Kemenkes Corporate University.

    #lapstrinuka
    #kemenkumhamjateng
    #kemenkumhamri
    #tejoharwanto

    Harun Halis Wonowijoyo

    Harun Halis Wonowijoyo

    Artikel Sebelumnya

    Kalapas Pasir Putih Instruksikan Kepada...

    Artikel Berikutnya

    Humas Lapas Kembangkuning Ikuti Sosialisasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ketua Dewan Pers Apresiasi Kinerja Humas Polri di Hari Jadi Ke-73 Humas Polri
    Lapas Permisan Terima Kunjungan LBHM
    Komjen. Pol. Boy Rafli Sebut Humas Polri Harus Terus Berinovasi

    Ikuti Kami